Minggu, 16 Oktober 2016

Studi Kasus S.I. Alfamart

      Alfamart adalah jaringan toko swalayan yang memiliki banyak cabang di Indonesia. Gerai ini umumnya menjual berbagai produk makanan, minuman dan barang kebutuhan hidup lainnya. Lebih dari 200 produk makanan dan barang kebutuhan hidup lainnya tersedia dengan harga bersaing, memenuhi kebutuhan konsumen sehari-hari.

Visi:
"Menjadi jaringan distribusi ritel terkemuka yang dimiliki oleh masyarakat luas, berorientasi kepada pemberdayaan pengusaha kecil, pemenuhan kebutuhan dan harapan konsumen, serta mampu bersaing secara global".


Misi: 
  •  Memberikan kepuasan kepada pelanggan/konsumen dengan berfokus pada produk dan pelayanan yang berkualitas unggul.
  • Selalu menjadi yang terbaik dalam segala hal yang dilakukan dan selalu menegakkan tingkah laku / etika bisnis yang tinggi.
  • Ikut berpartisipasi dalam membangun negara dengan menumbuh-kembangkan jiwa wiraswasta dan kemitraan usaha.
  • Membangun organisasi global yang terpercaya, sehat dan terus bertumbuh dan bermanfaat bagi pelanggan, pemasok, karyawan, pemegang saham dan masyarakat pada umumnya.

Struktur Organisasi:
      Board of commisioner, bertugas:
-mengawasi jalannya perusahaan, memberi nasehat kepada direktur
-menggantikan dewan direksi pada kepentingan perusahaan dan sesuai dengan maksud dan tujuan perusahaan
-membuat risalah sekaligus menyimpan salinan hasil rapat
-melaporkan pada kepemilikan mengenai pengawasan yang dilakukan

      Komite audit, bertugas:
-menelaah informasi keuangan yang didapat
-menelaah ketaatan perusahaan terhadap undang-undang di bidang pasar modal dan di bidang lain
-menelaah indepedensi dan objektivitas akutan publik
-menindak pengaduan yang berkaitan dengan perusahaan
  
      President Director, bertugas:
-memimpin dan menerbitkan kebijakan-kebijakan perusahaan
-memilih, menetapkan, mengawasi tugas-tugas dari karyawan dan kepala bagian (manager)
-melakukan persutujuan terhadap anggaran tahunan perusahaan

      Corporate Audit, bertugas:
-menyediakan penipuan deteksi, pengalaman foreksik akutansi, keahlian untuk program monitoring
-mengatur prosedur investigasi dengan tren yang tidak biasa
-berinteraksi dengan senior manager
-mendokumentasi kertas dan hasil audit

      Property & Development:
-mengkoordinasi kegiatan pengendalian property dan lingkungan di wilayah usaha perusahaan dan lingkungannya
-menyelenggarakan pengolahan data dan penyimpanan dokumen asli property
-menyiapkan laporan kegiatan divisi secara benar dan tepat waktu

      Human Capital:
-memperbaiki mutu karyawan
-menyediakan tenaga ahli dan sesuai bidangnya

      Business Development:
-merancang dan menyajikan presentasi proposal yang menarik untuk pendekatan bisnis baru
-membantu pejabat melakukan monitoring fundraising perusahaan

      Operation:
-mengawasi kegiatan operasi
-memelihara kondisi mesin dan peralatan
-membuat produk yang dipesan
-membuat keputusan harian sesuai kegiatan di alfamart 
 
      Merchandising & Procurement:
-memajang, menata produk
-menjaga kebersihan produk yang dipajang
-melaksanakan program promosi dari perusahaan
-melaksanakan tugas kunjungan sesuai rencana kerja

      Marketing:
-bertanggung jawab dalam hal pemasaran
-bertanggung jawab dalam hal pengelolaan hasil penjualan, pengguna, dan hal terkait promosi
-menjadi koordinator manajerial produk dan penjualan
-melaporkan data pemasaran kepada direksi

      Corporate Affair:
-memelihara komunikasi internal dan eksternal
-memanage buletin karyawan, laporan tahunan, siaran pers

      Finance:
-membuat, memeriksa, serta mengarsip faktur, nota supplier, laporan AP/AR untuk memastikan status utang piutang
-membuat, mencetak surat-surat tagihan untuk menjaga tagihan pelanggan terkirim tepat waktu
-memeriksa tagihan dari vendor dan menjaga pembayaran dilakukan tepat waktu

      Franchise:
-bertanggung jawab dalam penyediaan tempat usaha dan sejumlah modal (tergantung jenis waralaba yang akan dibeli)
-menjaga image dari produk waralaba

      Information Technology:
-memelihara sistem jaringan
-bertanggung jawab dalam pengoptimalan perangkat IT dan server yang ada
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar